Seorang ayah mencoba untuk menjual anaknya di Facebook untuk US $ 20 juta

Posted by admin On Wednesday, January 11, 2012 0 comments

Memang sekarang lagi ngetrend jualan online di Facebook, bahkan anak sendiri pun di jual juga. Seorang pria di Arab Saudi berusaha menjual anaknya seharga US $ 20 juta. Saud bin Nasser Al Shahry diduga melakukan itu setelah pemerintah Arab Saudi memaksa dia untuk menutup bisnis ilegal nya.

Dia diduga mengiklankan anaknya di Facebook dalam rangka untuk menjual anaknya. "Siapa yang ingin memberikan US $ 20 juta untuk anak saya?" ia bertanya di situs pertemanan itu.



Jadi dia mencoba untuk menawarkan hingga darah dagingnya sendiri secara online, dan mengatakan bahwa dia ingin menghindari "hidup dalam kemiskinan", setelah pemerintah menutup bisnis debt kolektornya yang ilegal.

Apalagi setelah pejabat kesejahteraan menolak permintaannya untuk bantuan, karena ia lebih tua dari 35 tahun, batas usia untuk menerima manfaat bantuan.

Al Shahry mengatakan ia bersedia pergi ke pengadilan untuk menyelesaikan penjualan anaknya, satu-satunya persyaratan adalah hanya untuk tahu di mana pembelinya tinggal.

Menurut Organisasi Hak Asasi Manusia di Arab Saudi, hampir setengah dari jumlah anak-anak di negara tersebut mengalami kekerasan domestik atau beberapa jenis pelecehan.

Perdagangan manusia adalah ilegal di Arab Saudi dan isi posting tersebut juga melanggar syarat dan aturan Facebook.


- Wanita keliling dunia ketemu teman Facebook
- Anak kecil berkuda anjing

Semoga artikel Seorang ayah mencoba untuk menjual anaknya di Facebook untuk US $ 20 juta bermanfaat bagi Anda.

Jika artikel ini bermanfaat,bagikan kepada rekan melalui:

Post a Comment